Senin, 16 November 2009

2. Menggunakan Internet untuk Memperoleh Informasi

A.MENDESKRIPSIKAN PELAYANAN WORLD WIDE WEB ( WWW ) SEBAGAI SUMBER INFORMASI
TENTANG WWW

Sering disingkat sebagai WWW atau web saja, yakni sebuah sistem dimana informasi dalam bentuk teks, gambar, suara, dan lain-lain dipresentasikan dalam bentuk hypertext dan dapat diakses oleh perangkat lunak yang disebut browser. Informasi di web pada umumnya ditulis dalam format HTML. Informasi lainnya disajikan dalam bentuk grafis (dalam format GIF, JPG, PNG), suara (dalam format AU, WAV), dan objek multimedia lainnya (seperti MIDI, Shockwave, Quicktime Movie, 3D World). WWW dijalankan dalam server yang disebut HTTPD.
WWW Adalah fasilitas internet yang menghubungkan dokumen dalam lingkup lokal maupun jarak jauh. Dokumen Web disebut Web Page dan link dalam Web menyebabkan user bisa pindah dari satu page ke page lain (hyper text), baik antar page yang disimpan dalam server yang sama maupun server diseluruh dunia. Pages diakses dan dibaca melalui Web Browser seperti Netscape Navigator atau Internet Explorer.
Web menjadi pusat kegiatan internet karena Web Pages yang berisi text dan grafik mudah diakses melalui Web Browser, Web menyediakan interface bagi jaringan informasi online terbesar di dunia, dan jumlah informasi ini terus bertambah dengan pesat.
Web juga menjadi sistem pengiriman multimedia, karena fitur browser dan browser plug-in extension yang terus bermunculan menyediakan peluang untuk suara, gambar, telepon, animasi 3D dan videoconferencing melalui Net.
Browser terbaru juga mengerti bahasa Java yang memungkinkan down load semua aplikasi untuk di-run secara lokal. Dasar format Web adalah dokumen text yang digabung dengan HTML yang bisa mengatur format page serta Hypertext Link (URL) ke page lain. Kode HTML yang umum adalah karakter alfanumerik yang dapat diketik dengan text editor atau world processor. Banyak program terbitan Web yang menyertakan interfage grafis untuk kreasi Web Page dan membuat kode dengan otomatis.
Banyak word processor dan program-program yang mengalihkan dokumen ke format HTML. Oleh karena itu Web Pages dapat dibuat oleh user tanpa harus mempelajari sistem pengkodean. Kemudahan kreasi membantu cepatnya pertumbuhan Web.
World Wide Web dirancang oleh tim Berners-Lee dan staf ahli di laboratorium CERN di Jenewa Swiss tahun 1991.
Sumber-sumber yang dimiliki internet :
SUMBER DAYA
KETERANGAN
E-mail
Digunakan unutk melakukan pertukaran surat elektronik.
Newsgroup
Forum diskusi.
Mailing List
Kelompok diskusi dengan menggunakan surat elektronik.
IRC (Internet Relay Chat)
Fasilitas yang memungkinkan pengguna melakukan dialog dalam bentuk bahasa tertulis secara interaktif.
Telnet
Fasilitas yang memungkinkan pengguna melakukan koneksi (login) ke suatu system computer.
FTP (File Transfer Protocol)
Sarana untuk melakukan transfer berkas dari computer local ke suatu computer lain atau sebaliknya.
Gopher
Perangkat yang memungkinkan pengguna untuk menemukan informasi yang terdapat pada server gopher melalui menu yang bersifat hierarkis.
Archie
Perangkat yang dapat digunakan untuk melakukan pencarian berkas pada situs FTP.
Veronica (Very Easy Rodent Oriented Netwide Index to Computer Archives)
Merupakan kemampuan tambahan yang digunakan untuk melakukan pencarian dalam situs-situs gopher.
WAIS (Wide Area Information Servers)
Perangkat yang digunakan untuk melakukan pencarian data pada internet yang dilakukan dengan menyebut nama basis data dan kata kunci yang dicari.
WWW (World Wide Web)
Sistem yang memungkinkan pengaksesan informasi dalam internet melalui pendekatan hypertext.
Internet dapat memberikan manfaat pada hampir semua bidang kehidupan, sebagai berikut :
Bidang Akademis
Dalam bidang ini bermanfaat untuk mencari macam-macam referensi, jurnal, maupun hasil penelitian yang dipublikasikan melalui internet tersedia dalam jumlah yang sangat banyak. Pengguna juga memungkinkan diadakannya kegiatan belajar jarak jauh, karena internet tidak mengenal batas geografis.
Bidang ekonomi dan bisnis
Kegiatan bisnis dapat dilakukan secara lintas negara diaman pelakunya tidaj perlu berpergian diaman rekan bisnisnyaberada. Hal ini karena adanya e-Commerce.
Bidang Keagamaan
Dalam bidang ini, internet digunakan sarana dakwah maupun dikusi keagamaan, mislanya Isnet, Parokinet telah lama beropersai dan memberikan manfaat yang besar terhadap umat agama masing-masing. Tidak hanya kegiatan tersebut, tetapi ada kegiatan pengumpulan zakat dan infak.
Bidang Sosial
Dalam bidang ini, internet memberikan banyak kesempatan bersosialisasi dengan siapa pun dan dimana pun dengan menggunakan e-mail mapun chat room sehingga terjalin komunikasi dengan biaya yang murah dan dalam waktu yang singkat.
Bidang Komunikasi
Dalam bidang ini, menghadirkan teknologi VoIP memberikan manfaat yang besar, yaitu pengguna telepon tidak perlu mengeluarkan biaya sambung internasional yang sangat mahal.
Bidang Hiburan
Dalam bidang ini, menyediakan banyak hiburan untuk pengguna seperti game, MP3 danmencari lagu-lagu favourite masa sekarang dengan biaya yang murah dan mudah.
Tetapi disamping banyak manfaat yang didapat, internet ini juga memliki efek negatif bagi para pengguna internet ini salah satunya yaitu pembajakn karya intelektual.
B.MENGGUNAKAN MENU DAN FASILITAS PADA WEB BROWSER UNTUK MENGAKSES WEBSITE
Terdapat 6 bagian informasi yang ditampilkan pada jendela browser yaitu :
ü Title Bar
Merupakan judul dari halaman web yang sedang dibuka yang terletak pada baris paling atas dari jendela browser.
ü Menu Bar
Berisi menu-menu utama yaitu, menu File, Edit, View dan yang lainnya.
ü Toolbar
Merupakan tombol-tombol standart yang sering digunakan pada saat browsing dan sebagai jalan pintas untuk mengakses menu-menu yang ada dalam bentuk button.
ü Address Bar
Berfungsi untuk menunjukan atau menuliskan alamt situs atau halamn web yang ingin ditampilkan.
ü Workspace
Merupakan ruang untuk menampilkan informasi dari halamn yang sedang kaumu kunjungi. Bagian ini juga terdapat untuk melakukan scrolling halaman.
ü Status Bar
Berfungsi untuk menampilkan status dari status web yang sedang kamu buka. Tulisan yang terdapat pada status bar dapat berubah sesuai kondisi.
C.MENDESKRIPSIKAN PENGERTIAN URL DAN HOMEPAGE
Homepage adalah halaman web yang langsung keluar ketika program browser dijalankan. Kebanyakan orang mengatur homepagena untuk email, chatting, atau situs yang sering dikunjungi secara berkala. Tentunya memudahkan pengguna browser untuk melihat situs yang ingin dan sering dilihat tanpa repot-repot mengetikan alamatnya. Biasanya situs berita seperti detik.com, ermuslim.com dan lainya menjadi konsumsi yang didahulukan dibanding mengakses situs lainya. Untuk itu ada untungnya kita mengatur homepage untuk situs tersebut. Saya akan coba memberikan langkah mengetru homepage pada browser Internet Eksplorer, Mozilla Firefox dan Opera.
URL
Layanan yang diberikan Internet sangatlah beragam, bukan hanya berupa akses ke halaman web yang ditulis dalam format HTML saja tetapi juga beberapa layanan akses dokumen melalui FTP, Gopher, Usenet News dan sebagainya. Karena layanan yang disediakan beragam maka jenis dokumen yang disediakan beragam pula. Untuk itu diperlukan satu cara tertentu untuk bisa mengakses suatu dokumen tertentu secara tepat dan cepat. URL diciptakan untuk menjawab permasalahan ini.
URL adalah singkatan dari Uniform Resource Locators yang berarti suatu "pathname" untuk mengidentifikasi sebuah dokumen di web. Didalam URL terdapat informasi nama mesin/host (dalam hal ini komputer) yang akan diakses, nama dokumen beserta logical pathnamenya serta jenis protokol yang akan digunakan untuk melakukan akses ke web. Untuk lebih jelasnya ikuti beberapa contoh berikut :
Contoh 1 : http://www.medikom.com/buku/default.html#atas
Bagian pertama adalah "http:",
Bagian pertama ini menunjukkan protokol yang digunakan untuk mengakses dokumen yang diinginkan. Protokol ini berfungsi untuk mengatur komunikasi antara komputer client (yang kita pakai saat ini) dengan komputer server (web server). Dalam contoh ini digunakan protokol HTTP (HyperText Transfer Protocol).
Bagian kedua adalah "//www.medikom.com"
Bagian kedua menunjukkan lokasi mesin yang akan diakses dan yang menyediakan dokumen yang dibutuhkan.
Bagian ketiga adalah "/buku/default.htm"
Bagian ini menunjukkan logical pathname di www.mediakom.com yaitu letak dokumen itu berada. Logical pathname ini tediri ari dua bagian, bagian pertama adalah "/buku" yang berarti nama direktori tempat dokumen berada dan terakhir "/default.htm" adalah nama file/dokumen yang akan kita akses.
Bagian keempat "#atas"
Bagian ini menunjukkan suatu lokasi tertentu dari sebuah dokumen html. Bagian ini disebut sebagai anchor name.
Contoh 2 : http://automation2.petra.ac.id/~webs/index.html
Bagian pertama dan kedua sama seperti penjelasan di atas.
"/~webs" adalah nama root direktori (html direktori) untuk user dengan nama "webs" di komputer automation2 di domain petra.ac.id.
D.MENDESKRIPSIKAN HYPERTEXT DAN HTML
1.ISTILAH HYPERTEXT
Istilah hypertext pertama kali dikemukakan oleh Ted Nelson pada tahun 1960-an (Carter, 1997; Jonassen, 1991 dalam Altun, 2000) sebagai suatu bentuk teks elektornik. Ia menjelaskan, hypertext adalah teks-teks tertulis non- sekuensial yang memiliki percabangan dan menyediakan pembaca berbagai pilihan, sebagai bacaan yang menarik pada layar interaktif. Dalam hypertext ini berbagai potongan (chunk) teks dihubungkan secara seri oleh links sehingga pembaca dapat menyusuri berbagai lintasan yang diinginkannya. Potongan- potongan teks ini disebut dengan nodes (simpul) (Miall, 1997). Berbeda dengan buku teks, hypertext dapat disajikan dengan menggabungkannya dengan berbagai media lain seperti vidio- klip, animasi, suara, gambar dan grafik. Karena sifatnya inilah kadang kala hypertext juga disebut hipermedia atau multimedia, walau- pun beberapa ahli mem- bedakannya. Secara umum dapat disimpulkan bahwa karakteristik dari hypertext adalah bersifat non-sekuensial (non- linier), ditampilkan dalam media elektronik, bisa digabungkan dengan berbagai media (multi- media), dan interaktif terhadap pembaca.
Pertanyaannya sekarang adalah apakah semua sistem hypertext dapat memberikan dampak positif terhadap proses pembelajaran? Spiro (1994) menjelaskan bahwa sistem hypertext bisa dibuat dengan berbagai cara, namun cukup alasan untuk meyakini bahwa sebahagain besar caar-cara tersebut tidak akan membuahkan hasil belajar yang baik. Ini disebabakan hypertext tersebut dapat saja membuat mahasiswa menjadi bingung. Mahasiswa akan tersesat dan “hilang” dalam link yang cabang- nya begitu banyak. Disamping itu karena tidak ada yang akan menghalangi pembaca dalam menautkan dua simpul informasi dan melanjutkannya dengan simpul-simpul lain, maka ada kemungkinan navi- gasi akan berakhir dengan sekumpulan informasi yang inkoheren (Briggs, 1992). Ini teru- tama terjadi pada hiper- teks besar, yang masih diperumit oleh hubungan nya dengan hipermedia lain. Misalnya, navigasi bisa berawal dengan dilatasi-waktu kemudian ke entropi dan/atau diteruskan ke Time- Tunnel. Mahasiswa menda- patkan banyak informasi, namun bukan pengeta- huan karena struktur dalam informasi terabaikan akibat navigasi yang kurang terarah.Oleh karena itu yang dibutuh- kan adalah sitem hypertext yang mudah ter jangkau (accessible).
Menyajikan materi-subjek dalam berbagai links dan pilihan memberikan fleksibilitas kepada pembaca untuk menyusun ulang materi sesuai dengan yang diinginkannya. Pada hypertext mahasiswa bukan hanya sebagai pembaca akan tetapi sekaligus kreator bahan bacaannya. Pembacalah yang akan menentukan urutan dari teks, yang berarti sekaligus menentukan konteks dari bacaannya. Memang benar bahwa materi-subjek yang akan dihadapi mahasiswa sudah tersedia dalam sistem yang ada akan tetapi karena ia begitu luas dan banyak pilihan, maka terbuka peluang-peluang kombinasi dalam menentukan urutan teks. Jika pada kuku teks, mahasiswa tinggal membaca teks yang sudah disusun oleh pengarang, namun pada hypertext mahasiswa sekaligus “pengarang” terhadap teks bacaannya. Sesungguhnya, ditinjau dari bagaimana mahasiswa belajar (walaupun sistem hypertext harus dibuat agar tidak membingungkan pembaca), mahasiswalah yang bertanggung jawab terhadap teks bacaannya.
Analoginya adalah, teks-teks pada hypertext adalah bata bahan dasar bangunan, sistem hypertext adalah semennya, dan urutan sekuensial yang dibuat siswa adalah bangunnya. Orang yang bertanggung jawab terhadap bangunan adalah yang membuatnya, dalam hal ini adalah mahasiswa. Pabrik bata dan semen hanya bertanggung jawab terhadap barang-barang yang diproduksinya, bukan bangunan yang terbentuk.
Apa sebenarnya arti itu semua? Hypertext bisa digunakan sebagai salah satu sarana yang memberi kesempatan kepada pembelajar untuk “membangun” pengetahuannya sendiri. Selama berintraksi dengan hypertext pembelajar terus berlatih menghubung-hubungkan konsep yang relevan.Mahasiswa dilatih mempergunakan kognisinya untuk mengorganisasikan informasi-informasi menurut kebutuhannya sebelum digunakan atau diterapkan pada tugas yang dihadapi menurut konteksnya. Hal seperti ini hampir tidak bisa ditemukan pada teks sekuensial seperti pada buku-buku teks.Disamping itu karena dalam hipertkes pembaca senadiri yang menentukan penavigasian terhadap konten sesuai dengan pemahamannya, maka sebenarnya dalam melaksanakan tugasnya pembaca sekaligus menjadi “penyususn” dokumen yang akan dibaca saat membacanya.
Menurut Spiro (1994), kondisi seperti ini dapat mengembangkan intelegensi pembaca melebihi ketika berhadapan dengan teks-sekuensial biasa. Lebih jauh, dari segi pengajaran, lingkungan belajar hypertext dapat dikelola untuk menye- diakan pengajaran yang mampu mengembangkan cognitive flexibility. Hypertext menyediakan ruang fleksibilitas kepada pembaca ketim- bang buku-buku teks (Foltz, 1996). Altun (2000) mengemukakan pada saat membaca teks pada layar sambil menyusuri link yang ada, pembaca melakukan ak- tifitas kognisi yang kom- pleks dengan melibatkan berbagai stategi yang mungkin. Jika proses seperti ini secara terus menerus dilakukan tentu saja dapat meningkatkan dan memapankan kemampuan cognitive fleksibility pembelajar yang merupakan kondisi yang dituntut untuk penguasaan pengetahaun lanjut (Siregar, 2002). Mahasiswa akan mengem- bangkan pola-pola terte- ntu dalam pikirannya yang bisa menuntunnya dalam mengambil kepu- tusan dalam kerumitan persoalan yang dihadapi.
Instruksi dengan hypertext juga membiasakan mahasiswa melihat keluesan mater-subjek. Dengan menghubungkan materi kepada berbagai media dan menampilkannya dalam berbagai bentuk representasi akan memperkaya persepsi mahasiswa terhadap materi tersebut. Pernyataan seperti ini tidaklah sulit diterima karena semakin sering brinteraksi dengan suatu objek dalam berbagai situasi yang berbeda maka akan semakin lengkap atribut skema kita tentang objek tersebut, sehingga akan semakin mampu kita melihat ke-fleksibel-an dari objek atau materi-subjek tersebut. Hal seperti ini perlu untuk tujuan pembelajaran lanjut dimana mahasiswa dituntut sercara luas menerpakan pengetahuannya pada situasi yang berbeda. Spiro (1994) mengemukakan bahwa pengetahuan yang akan dipergunakan dalam berbagai kasus harus diorganisasikan, diajarkan dan direpresentasikan dalam bebagai bentuk. Lebih jauh ia mengatakan, penyebab utama kegagalan pembelajaran lanjut adalah adanya oversimplifikasi, dan salah satu bentuk oversimplifiksi yang menonjol adalah melihat suatu konsep atau fenomena ataupun kasus dari satu sudut pandang saja. Ini jelas akan memiskinkan pemahaman terhadap konsep dan menyebabkan konsep tersebut hanya terterapkan pada situasi yang terbatas.
2.HYPERTEXT MARKUP LANGUAGE (HTML)
Halaman web adalah sebuah dokumen HTML, artinya, untuk menulis sebuah halaman web digunakan HTML (HyperText Markup Language), yaitu suatu bahasa yang menggunakan tanda-tanda tertentu (disebut sebagai Tag) untuk menyatakan kode-kode yang harus ditafsirkan oleh browser agar halaman tersebut dapat ditampilkan secara benar. Dokumen HTML sebenarnya hanya berupa dokumen teks biasa (tujuannya agar dapat dengan mudah dipindah-pindahkan antar berbagai platform), namun kelebihannya dari dokumen yang lain adalah: dengan HTML dapat dilakukan pemformatan teks, peletakan gambar, suara dan elemen-elemen multimedia yang lain, dan yang terpenting adalah hypertext, yakni teks yang berfungsi sebagai suatu penghubung (hyperlink atau link) antara halaman web yang satu dengan halaman web lainnya. Link-link inilah yang menjadi ciri khas dan sekaligus membentuk World Wide Web, yaitu jaringan halaman-halaman web yang saling terhubung satu sama lain. Halaman web dapat berisikan bebagai jenis seperti text, grapis, form, audio dan video serta game interaktif. Setiap website berbeda, tetapi kebanyakan dari mereka mempunyai satu hal yang umum : Hypertext Markup language(HTML).
HTML dikembangkan akhir tahun 1980-an dan awal tahun 1990-an untuk mengambarkan halaman web. HTML sekarang terdiri dari beberapa deskripsi standar (spesifikasi) dari World Widw World Consortium(W3C). Spesifikasi HTML terakhir di selesaikan tahun 1999. Dokumen resmi yang menjelaskan HTML dan XHTML terdapat di website W3C di http://www.w3c.org.Bahasa Markup biasanya terdiri dari beberapa versi untuk mengidentifikasi mereka. Versi yang masih berlaku adalah 4.01 ,terdaftar sejak Desember 1997, dapat dilihat di http://www.w3c.org/TR/html14.
Instruksi dalam HTML memperbolehkan text untuk menunjuk(point) ke sesuatu.bebrapa pointer disebut hyperlinks.Hyperlinks adalah perekat yang menjaga dunia web menjadi satu. Dalam web browser anda, hyperlinks biasanya muncul warna biru dan digaris bawah.ketika anda klik, itu mengarah ketujuan yang dimaksud. Hypertext atau bukan ,sebuah halaman web adalah file text. Anda dapat membuat dan mengedit sebuah halaman web dalam berbagai applikasi yang dibuat untuk text.Ketika anda memulai dengan HTML, sebuah text editor adalah alat yang bagus untuk digunakan.
Kebanyakan dari web yang mempunyai nilai berasal dari kemampuan untuk menunjuk halaman atau sumber lain (seperti image, file download, presentasi yang berupa media) dalam halaman web yang sama atau web lain.Contohnya,FirstGov (www.firstgov.gov) adalah website gateway yang berfungsi menjual akses untuk halaman web lainnya.
E.MENGENAL BEBERAPA SITUS YANG MENYEDIAKAN FASILITAS SEARCH ENGINE
SEARCH ENGINES REVIEW
Untuk mendapatkan informasi secara cepat dan akurat melalui halaman internet, saat ini telah dikembang- kan mesin pencari (search engines) yang dapat membantu didalam penelusuran artikel, file, maupun database. Ada banyak pilihan search engines yang bisa dimanfaatkan dan masing-masing memiliki keistimewaan.
Namun pada prinsipnya semua mesin pencari (search engines) mempunyai fungsi sama yaitu mencari serta menganalisis semua halaman WEB, kemudian membuat indeks kata bersama dengan daftar URL , halaman dan tempat dimana “kata kunci” yang dicari dapat ditemukan.
Adapun beberapa search engines yang populer dan sering dimanfaatkan antara lain.

Alta Vista http://www.altavista.com/
Alta Vista merupakan salah satu search engines yang sangat cepat dan memiliki cakupan luas serta mampu melakukan pencarian dokumen full-text di WEB dan artikel-artikel Usenet. Pencarian artikel atau dokumen dapat dilakukan dengan kata kunci, frase kunci atau berupa pertanyaan dibantu dengan operator “boolean” (AND,OR, AND NOT, NEAR).
Kelebihan lain dari altavista yang tidak dimiliki oleh search engine lain, adalah adanya fasilitas “spelling checker” yang secara otomatis dapat menginformasikan keyword pencarian yang salah dan membetulkannya tanpa melakukan pencarian ulang. Fasilitas “translate” dari beberapa bahasa ke bahasa yang lain, baik dokumen dari hasil penelusuran maupun dokumen pribadi,menjadikan altavista search engine yang inovatif, dan favorit.
Deja News http://www.dejanews.com/
Deja News memiliki kekhususan sebagai search engine untuk mencari berita-berita diskusi dengan fasilitas “deja discussion”, rating product dengan fasilitas “deja rating” dan fasilitas “deja communities” dengan data dari usenet, newsgroup maupun posting yang dikirim melalui web.
Search engine ini sangat membantu bagi yang membutuhkan mencari informasi yang sangat spesifik . Keunggulan lain adalah kemampuannya memberikan informasi yang cukup detil tentang “news reading” dan posting-posting yang dikirim lewat WEB.
Excite http://www.excite.com/
Keistimewaan Excite adalah pilihan menu yang ditawarkan cukup lengkap dengan sistem indeks yang cukup baik. Excite merupakan search engine yang cukup baik untuk mengetahui berita-berita terbaru dari beberapa sumber seperti Reuters dengan menu barunya yang disebut “Today on Excite” walaupun tidak tergolong excellent. Search engine ini baik bagi pemula karena fasilitas pencariannya yang mudah dan sederhana. Selain itu, excite juga dilengkapi dengan fasilitas “chatting”, “business news”, “sport news” dan lain-lain.
Hotbot http://www.hotbot.com/
Dikenal sebagai salah satu sarana pencarian paling cepat dengan dukungan data puluhan juta websites yang dapat diakses melalui kata kunci atau frase kunci dengan operator boolean untuk mendapatkan data yang spesifik.
Di “advanced search”, HotBot menyediakan fasilitas pencarian dokumen yang lebih spesifik lagi dengan batasan waktu, lokasi, domain, bahasa, “word filter”, dan media ( gambar, teks, suara dll.) dengan klik saja atau menuliskannya pada “search boxes”. Keistimewaan yang lain, hotbot merupakan search engine yang dikategorikan “excellent” untuk berita-berita terbaru dengan menu “news headline”nya. Menu yang lain yang terdapat di hotbot adalah “discussion group”, white pages, yellow pages, dan lain-lain.
Magellan http://magellan.excite.com/
Selain menyediakan sarana pencarian melalui WEB,Magellan juga mempunyai aturan untuk tidak memuat semua data yang bersifat “Adult content”. Semua hasil pencarian dapat di browse menurut topik dan sub-topik dan bila menghendaki review untuk site-site yang dicari dapat dipilih menu “green light site” yang juga dengan memberikan ranking data.
Northern Light http://www.northernlight.com/
Northern Light merupakan salah satu search engines yang mampu menjelajah dunia WEB dengan detil dengan jumlah 150 juta websites. Keistimewaan lain adalah adanya alternatif informasi melalui “special collection” yang menyediakan 8 juta artikel dari 5.400 journal, buku, majalah dan database yang dapat diperoleh dengan harga rata $1 – $4 / artikel. Karena itu site ini sangat membantu untuk pencarian informasi khususnya bagi kalangan akademis dengan harga yang relatif murah.
Yahoo http://www.yahoo.com
Yahoo pantas mendapat sebutan sebagai sarana pencarian paling populer saat ini karena selain cukup cepat aksesnya juga didukung oleh data yang sangat besar. Subject yang ditampilkan pada tampilan mukanya secara alphabetis sangat membantu khususnya bagi pemula , dengan pilihan-pilihan kategori yang sangat lengkap dan detil. Selain penggunaan search engines, Yahoo juga menawarkan menu “current news”, “stock quotes”, “sport score”, “yellow pages” dan “citymaps” . Karena begitu beragamnya informasi yang dapat diperoleh melalui Yahoo, sehingga site ini banyak dimanfaatkan pengguna jasa internet mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Infoseek http://www.infoseek.com
Infoseek dikategorikan sebagai salah satu search engine yang dikategorikan baik untuk mengetahui berita – berita terbaru dari “Businesswire”, Reuters, CNN, USA Today dan The New York Times. Selain itu, infoseek juga memiliki kelebihan direktori yang disusun dengan sistem index yang baik dengan topik-topik yang cukup besar, dibandingkan dengan Yahoo dan HotBot. Infoseek juga memberikan ranking data hasil pencarian sesuai dengan tingkat kebenarannya.
Lycos http://www.lycos.com
Lycos merupakan “general search engine” yang bagus dengan fasilitas pencarian yang mudah dan sederhana serta dilengkapi pula dengan direktori. Kelebihan dari search engine ini adalah adanya fasilitas “search guard” yang dapat memproteksi data-data pornografi sehingga search engine ini aman bagi anak-anak.
F.MENGGUNAKAN SEARCH EGINE DALAM MENGAKSES INFORMASI DARI INTERNET
Mesin pencari adalah program komputer yang dirancang untuk membantu seseorang menemukan file-file yang disimpan dalam komputer, misalnya dalam sebuah server umum di web (WWW) atau dalam komputer sendiri. Mesin pencari memungkinkan kita untuk meminta content media dengan kriteria yang spesifik (biasanya yang berisi kata atau frasa yang kita tentukan) dan memperoleh daftar file yang memenuhi kriteria tersebut. Mesin pencari biasanya menggunakan indeks (yang sudah dibuat sebelumnya dan dimutakhirkan secara teratur) untuk mencari file setelah pengguna memasukkan kriteria pencarian.

Dalam konteks Internet, mesin pencari biasanya merujuk kepada WWW dan bukan protokol ataupun area lainnya. Selain itu, mesin pencari mengumpulkan data yang tersedia di newsgroup, database besar, atau direktori terbuka seperti DMOZ.org. Karena pengumpulan datanya dilakukan secara otomatis, mesin pencari berbeda dengan direktori Web yang dikerjakan manusia.

Sebagian besar mesin pencari dijalankan oleh perusahaan swasta yang menggunakan algoritma kepemilikan dan database tertutup - yang paling populer adalah Google (MSN Search dan Yahoo! tertinggal sedikit di belakang). Telah ada beberapa upaya menciptakan mesin pencari dengan sumber-terbuka (open-source), contohnya adalah Htdig, Nutch, Egothor dan OpenFTS.

CARA KERJA MESIN PENCARI
Mesin pencari web bekerja dengan cara menyimpan informasi tentang banyak halaman web, yang diambil langsung dari WWW. Halaman-halaman ini diambil dengan web crawler — browser web otomatis yang mengikuti setiap pranala yang dilihatnya. Isi setiap halaman lalu dianalisis untuk menentukan cara mengindeksnya (misalnya, kata-kata diambil dari judul, subjudul, atau field khusus yang disebut meta tag). Data tentang halaman web disimpan dalam sebuah database indeks untuk digunakan dalam pencarian selanjutnya. Sebagian mesin pencari, seperti Google, menyimpan seluruh atau sebagian halaman sumber (yang disebut cache) maupun informasi tentang halaman web itu sendiri.

Ketika seorang pengguna mengunjungi mesin pencari dan memasukkan query, biasanya dengan memasukkan kata kunci, mesin mencari indeks dan memberikan daftar halaman web yang paling sesuai dengan kriterianya, biasanya disertai ringkasan singkat mengenai judul dokumen dan terkadang sebagian teksnya.

Ada jenis mesin pencari lain: mesin pencari real-time, seperti Orase. Mesin seperti ini tidak menggunakan indeks. Informasi yang diperlukan mesin tersebut hanya dikumpulkan jika ada pencarian baru. Jika dibandingkan dengan sistem berbasis indeks yang digunakan mesin-mesin seperti Google, sistem real-time ini unggul dalam beberapa hal: informasi selalu mutakhir, (hampir) tak ada pranala mati, dan lebih sedikit sumberdaya sistem yang diperlukan. (Google menggunakan hampir 100.000 komputer, Orase hanya satu.) Tetapi, ada juga kelemahannya: pencarian lebih lama rampungnya.

Manfaat mesin pencari bergantung pada relevansi hasil-hasil yang diberikannya. Meskipun mungkin ada jutaan halaman web yang mengandung suatu kata atau frase, sebagian halaman mungkin lebih relevan, populer, atau autoritatif daripada yang lain. Kebanyakan mesin pencari menggunakan berbagai metode untuk menentukan peringkat hasil pencarian agar mampu memberikan hasil "terbaik" lebih dahulu. Cara mesin menentukan halaman mana yang paling sesuai, dan urutan halaman-halaman itu diperlihatkan, sangat bervariasi. Metode-metodenya juga berubah seiring waktu dengan berubahnya penggunaan internet dan berevolusinya teknik-teknik baru.

Sebagian besar mesin pencari web adalah usaha komersial yang didukung pemasukan iklan dan karenanya sebagian menjalankan praktik kontroversial, yaitu membolehkan pengiklan membayar agar halaman mereka diberi peringkat lebih tinggi dalam hasil pencarian.

BEBERAPA TIPS MENCARI DENGAN MENGGUNAKAN MESIN PENCARI
filetype:

Option ini digunakan untuk mencari tipe file tertentu. Contoh: filetype:xls -> untuk mencari file MS Excel filetype:doc -> untuk mencari file MS Word

inurl:

Option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang "masuk" sebagai url. Dengan option ini Anda dapat melakukan pencarian pada pencarian folder tertentu (jika dikombinasikan dengan option "index of"). Contoh: inurl:admin -> pencarian ini menghasilkan url website yang mempunyai kata "admin"

site:

Option ini secara spesifik digunakan untuk melakukan pencarian pada situs tertentu. Contoh: site:torry.net "xp style" --> mencari dengan keyword "xp style" pada situs www.torry.net

intitle:

Option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang terdapat pada title dari halaman web.

link:

Option ini digunakan untuk mengetahui situs mana saja yang nge-link ke situs tertentu. Contoh: link:delphi3000.com --> mencari situs yang mempunyai link ke www.delphi3000.com

Anda dapat mengkombinasikan berbagai option di atas untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih spesifik. Contoh: pdf "rapidshare.de/files" site:rapidshare.de --> untuk mencari buku atau file pdf di rapidshare.de

+inurl:exe|rar|zip site:rapidshare.de --> untuk mencari program, aplikasi di rapidshare.de

Anda dapat mengganti site:rapidshare.de menjadi site:megaupload.com untuk mencari file di MegaUpload

SEJARAH
Mesin pencari pertama adalah "Wandex", yang sekarang index yang tidak berfungsi dari World Wide Web Wanderer, suatu web crawler dibangun oleh Matthew Gray di MIT pada 1993. Mesin pencari lain yang lama, Aliweb, juga muncul di 1993 dan masih berjalan hingga saat ini. Salah satu mesin pencari pertama yang sekarang berkembang menjadi usaha komersial yang cukup besar adalah Lycos, yang dimulai di Carnegie Mellon University sebagai proyek riset di tahun 1994.

Segera sesudah itu, banyak mesin pencari yang bermunculan dan bersaing memperebutkan popularitas. Termasuk di antaranya adalah WebCrawler, Hotbot, Excite, Infoseek, Inktomi, dan AltaVista. Mereka bersaing dengan direktori-direktori populer seperti misalnya Yahoo. Belakangan direktori-direktori ini menggabungkan atau menambahkan teknologi mesin pencari agar fungsinya semakin meningkat.

Pada tahun 2002, Yahoo! mengakuisisi Inktomi dan pada 2003, mengakuisisi Overture yang memiliki AlltheWeb dan Altavista. Tahun 2004, Yahoo! meluncurkan mesin pencarinya sndiri yang didasarkan pada teknologi gabungan dari mesin-mesin yang telah diakuisisinya dan memberikan pelayanan yang mengutamakan mesin pencari Web daripada direktorinya.

Pada Desember 2003, Orase menerbitkan versi pertama dari teknologi pencari waktu-riilnya. Mesin ini memiliki banyak fungsi baru dan performancenya meningkat sangat hebat.

Mesin pencari juga dikenal sebagai bintang-bintang yang paling cemerlang dalam perlombaan investasi Internet yang terjadi pada akhir tahun 1990-an. Beberapa perusahaan masuk ke dalam pasar dengan hebat, mencatat keuntungan besar pada penawaran publik pertamanya. Sebagian lagi sama sekali menyingkirkan mesin pencari publiknya, dan hanya memasarkan edisi-edisi Enterprise saja, seperti misalnya Northern Light yang dulunya adalah salah satu dari 8 atau 9 mesin pencari awal setelah Lycos muncul.

Sebelum munculnya Web, ada pula mesin-mesin pencari untuk [protokol]] atau penggunaan lain, seperti misalnya Archie search engine untuk situs-situs FTP anonim dan Veronica search engine untuk Gopher protocol.

Buku Osmar R. Zaïane From Resource Discovery to Knowledge Discovery on the Internet menjelaskan secara rinci sejarah teknologi mesin pencari sebelum munculnya Google.

Mesin-mesin pencari lainnya mencakup a9.com, AlltheWeb, Ask Jeeves, Clusty, Gigablast, Teoma, Wisenut, GoHook, Kartoo, dan Vivisimo.

Google
Sekitar tahun 2001, mesin pencari Google berkembang lebih besar. Keberhasilan ini didasarkan pada bagian konsep dasar dari link popularity dan PageRank. Setiap halaman diurutkan berdasarkan seberapa banyak situs yang terkait, dari sebuah premis bahwa situs yang diinginkan pasti lebih banyak terkoneksi daripada yang lain. Rangking situs (The PageRank)dari sebuah link halaman dan jumlah link dari halaman-halaman tersebut merupakan masukan bagi Rangking situs yang bersangkutan. Hal ini memungkinkan bagi Google untuk mengurutkan hasilnya berdasarkan seberapa banyak halaman situs yang menuju ke halaman yang ditemukannya. User interface Google sangat disukai oleh pengguna, dan hal ini berkembang ke para pesaingnya.

G.MENGELOLA INFORMASI YANG DIPEROLEH
Menyimpan informasi

Jika kamu tertarik untuk mengambil informasi pada halaman web yang kamu buka, kamu dapat menyimpannya ke dalam disket, harddisk, atau flashdisk, sehingga kamu dapat membukanya di lain waktu tanpa harus terhubung dengan internet(online). Hal ini dapat menghemat biaya yang harus kamu eluarkan untuk mendapatkan informasi. Format penyimpanan dapat menggunakan format html, mengkopi kemudian dipindahkan ke dokumen Microsoft Eord atau langsung dicetak.

Cara untuk menyimpan halaman web :

1. Aktifkan web browser pada haaman yang kamu sukai. Misalnya bika halaman situs Ilmu Komputer. Ketik www.ilmukomputer.com kemudian akan muncul tampilan awal situs tersebut.

2. Setelah tampilan muncul secara utuh . klik File pada pull-down menu, pilih Save As.

3. Selanjutnya akan muncul kotak dialog Sanve Web Page, tentukan dimana file tersebut akan disimpan dan juga nama file-nya.

4. Pilih tombol save untuk melakukan penyimpanan. Dengan demikian, proses pengambilan dan penyimpanan halaman web selesai.


Terdapat juga berbagai jenis penyimpana yang disediakan, yaitu sebagai berikut :

1. Web Page Complete (*.html, *.html)

Fasilitas ini digunakan untuk menyimpan halaman web secara lengkap. Jika terdapat gambar atau animasi pada halaman tersebut maka senuanya akan disimpan. Halaman tersebut akan disimpan dalam beberapa dokumen, sesuai dengan file-file yang terdapat pada halaman tersebut. Misalnya, file html, gambar, dan file lainnya. Khusus untuk file pendukung, seperti file animasi dan gambar-gambar akan dipisahke dalam satu direktori sendiri.

2. Web Archive, Single File(*.mht)

Fasilitas ini digunakan untuk menyimpan halaman secara lengkap dalam satu kesatuan file dengan extension *.mht. File html, gambar, dan animasi disimpan dalam satu file tersebut.

3. Web Page, HTML Only (*.htm,*.html)

Fasilitas ini digunakan hanya untuk menyimpaan file html. Sedangkan, file pendukung, seperti gambar-gambar beserta animasi dan lain-lainnya tidak ikut disimpan.


Mencetak Informasi

Apabila ingin menceta halaman tersebut, lakukan langkah-langkah dibawah ini :

1. Klik menu File

2. Klik Print, maka akan tampak kotak doalig Print

3. Selanjutnya pilih jenis printer yang terpasang, kemudian klik tombol Print

H.MELAKUKAN DOWNLOAD FILE DAN MENETUKAN LOKASI PENYIMPANAN
Download adalah suatu pengambilan file dari komputer lain melalui internet ke komputermu. File tersebut memiliki bermacam-macam bentuk, seperti dokumen dari Microsoft Word yang berekstensi .doc, dokumen gambar dengan ekstensi .jpg dan .bmp, serta dokumen Acrobat Reader yang berekstensi .pdf.

Untuk melakukan download, dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut :

1. Buka browser kamu, lalu buka halan web www.ilmukomputer.com, kemudian plih salah satu topic. Misalnya Cepat Mahir Linux.

2. Selanjutnya pilih Download Makalah Lengkap dalam bentuk PDF, contoh romi –linux.zip

3. Secara otomatis akan muncul jendela konfirmasi untuk melakukan download terhadap file tersebut

4. Klik tobol Save untuk mulai men-download file instalasi tersebut. Ketika muncul jendela Save As

5. Ketika muncul jendela progress download, tunggu beberapa saat sampai proses download selesai

I.MENGIDENTIFIKASIKAN ELEMEN-ELEMEN DALAM DOKUMEN HTML
HTML, yang adalah singkatan dari HyperText Markup Language, adalah utama bahasa markup untuk halaman web. It provides a means to create structured documents by denoting structural semantics for text such as headings, paragraphs, lists etc as well as for links, quotes, and other items. Menyediakan sarana untuk membuat dokumen terstruktur oleh struktural menunjukkan semantik untuk teks seperti judul, paragraf, daftar etc serta untuk link, kutipan, dan item lainnya. It allows images and objects to be embedded and can be used to create interactive forms . Hal ini memungkinkan gambar dan objek yang akan tertanam dan dapat digunakan untuk membuat bentuk-bentuk interaktif. It is written in the form of HTML elements consisting of "tags" surrounded by angle brackets within the web page content. Hal ini ditulis dalam bentuk elemen HTML terdiri dari "tag" dikelilingi oleh sudut kurung di dalam konten halaman web. It can include or can load scripts in languages such as JavaScript which affect the behavior of HTML processors like Web browsers ; and Cascading Style Sheets (CSS) to define the appearance and layout of text and other material. Hal ini dapat memasukkan atau dapat memuat skrip dalam bahasa seperti JavaScript yang mempengaruhi perilaku dari HTML prosesor seperti Web browser dan Cascading Style Sheets (CSS) untuk menentukan tampilan dan tata letak teks dan materi lain.

Senin, 09 November 2009

1. Mengenal Perangkat Keras yang Digunakan dalam Akses Internet

A. Konsep Internet

Memahami Konsep Internet


Pengertian Internet

Internet Kumpulan komputer pribadi yang terkait satu dengan lainnya dalam bentuk jaringan.

Jaringan tercipta melalui saluran telekomunikasi

Setiap PC yang tergabung dalam jaringan dapat berkomunikasi

Internet milik masyarakat dunia tidak ada orang atau lembaga yang dapat mengklaim internet sebagai miliknya sendiri

Modem dan ISDN


Sejarah Internet

Departemen pertahanan US membuat proyek ARPA (Advanced Research Project Agency) atau disebut ARPAnet.

Standard protocol yang digunanakan TCP/IP (Transmision Control Protokol / Internet Protokol)

NSF (National Science Foundation) melanjutkan dan menciptakan jaringan NSFnet berdasarkan teknologi IP dengan menggunkan saluran telepon sebagai sarana transmisi dan menggunakan jaringan komputer.


Konsep Internet dan intranet

Konsep Intranet Memakai metode komunikasi internet dalam suatu perusahaan.

Internet Cakupannya adalah global, komunikasi lewat saluran telekomunikasi dan penggunanya boleh siapa saja.

Intranet Cakupan nya terbatas yaitu didalam organisasi


Layanan Internet

• Surat elektronik (e-mail)
• Telnet
• Kelompok diskusi / mailing list
• File server/transfer (FTP)
• Web/Distributed Multimedia database (WWW)
• IRC (Internet Relay Chat)
• Video dan suara



B. Mendeskripsikan Fungsi Perangkat Keras yang Digunakan untuk Akses Internet

Untuk dapat mengakses internet, ada beberapa macam perangkat keras yang dibutuhkan antara lain:

Perangkat yang penting:

Komputer (Sudah tentu )
Modem(Modulator Demodulator)
Saluran telpon


1. Komputer
Komputer merupakan komponen utama untuk dapat mengkases internet (sudah tau khan?? ). Spesifikasi komputer yang digunakan dalam koneksi internet sangat mentukan cepat atau lambatnya kinerja akses internet. semakin tinggi spesifikasi sebuah komputer, semakin cepat kinerja akses internet, begitu pula sebaliknya.

Spesifikasi minimal sebuah komputer dalam akses internet anatra lain sebagi berikut:

Processor, merupakan otak dari komputer untuk menjalankan aplikasi-aplikasi dalam komputer. Processor minimal pentium III 500Mhz.


RAM (Random Access Memory) berfungsi sebagai media penyimpanan sementara. RAM minimal 64MB


Harddisk digunakan untuk media penyimpanan data secara magnetik. Harddisk minimal 10GB




VGA card, merupakan perangkat keras untuk menampilakan gambar pada layar monitor. VGA card minimal 4MB


Monitor, merupajan perangkat output untuk menampilkan proses kerja dari komputer.



Perangkat keras yang berhubungan dengan Internet
1. Personal Computer
Perangkat keras yang paling utama digunakan untuk koneksi internet adalah seperangkat komputer dengan spesifikasi tertentu yang mendukung akses internet.
Spesifikasi personal computer yang mendukung akses internet :

a. Motherboard : merupakan board/papan induk atau main board dimana semua device dipasang mulai dari processor, memory, slot-slot untuk ekspansi, dll. Mainboard tak kalah penting dengan prosesor. Jika dimisalkan pada manusia, mainboard adalah rangkaian pembuluh darah dan jaringan urat syaraf pada computer. Mainboard yang kurang baik, akan mengakibatkan tidak maksimalnya kinerja peripheral lain. Oleh karena itu, pemilihan mainboard yang tepat akan sangat mempengaruhi kinerja komputer.

b. Processor : Processor sering disebut sebagai otak dan pusat pengendali computer yang didukung oleh kompunen lainnya. Processor adalah sebuah IC yang mengontrol keseluruhan jalannya sebuah sistem komputer dan digunakan sebagai pusat atau otak dari komputer yang berfungsi untuk melakukan perhitungan dan menjalankan tugas. Processor terletak pada socket yang telah disediakan oleh motherboard, dan dapat diganti dengan processor yang lain asalkan sesuai dengan socket yang ada pada motherboard. Salah satu yang sangat besar pengaruhnya terhadap kecepatan komputer tergantung dari jenis dan kapasitas processor.

c. Memory ( RAM ) : Memori berfungsi menyimpan sistim aplikasi, sistem pengendalian, dan data yang sedang beroperasi atau diolah. Semakin besar kapasitas memori akan meningkatkan kemapuan komputer tersebut. Memori diukur dengan KB atau MB. Random Access Memory (RAM), merupakan bagian memory yang bisa digunakan oleh para pemakai untuk menyimpan program dan data. Kebanyakan dari RAM disebut sebagai barang yang volatile. Artinya adalah jika daya listrik dicabut dari komputer dan komputer tersebut mati, maka semua konten yang ada di dalam RAM akan segera hilang secara permanen.

d. Harddisk : Hardisk merupakan piranti penyimpanan, dimana data disimpan sebagai pulsa magnetik pada piringan metal yang berputar yang terintegrasi. Data disimpan dalam lingkaran konsentris yang disebut track. Tiap track dibagi dalam beberapa segment yang dikenal sebagai sector. Untuk melakukan operasi baca tulis data dari dan ke piringan, harddisk menggunakan head untuk melakukannya, yang berada disetiap piringan.Harddisk merupakan media penyimpan yang didesain untuk dapat digunakan menyimpan data dalam kapasitas yang besar.




e. VGA card : VGA singkatan dari Video Graphics Accelerator, berfungsi untuk mengolah data graphis dan ditampilkan di layar monitor, VGA juga memiliki processor yang dinamakan GPU(Graphics Processing Unit) dan membutuhkan memory juga.
Jaman sekarang motherboard yang beredar dipasaran banayk yang menggunakan VGA onboard sehingga Anda tidak perlu membeli VGA card lagi


f. Optical drive : Perangkat optik merupakan perangkat yang mudah digunakan. Bahkan hampir tiap komputer, pasti memiliki perangkat optik minimal untuk membaca CD (CD-ROM) maupun membaca DVD (DVD-ROM). Apalagi bila menggunakan burner, anda dapat menulis data baik berupa dokumen, musik, maupun video ke dalam suatu CD atau DVD blank. Kecepatan Tulis pada Optical Disk menggunakan sistem penamaan X-Ranting. Kecepatan Tulis biasanya diwakili dengan Lambang 1X -52X. 1X mewakili 150 KB/detik, sehingga jika kita memiliki Optical Disk 40X maka kecepatannya adalah 40 X 150 KB/detik = 6000 KB/detik.
g. Floppy drive : Media penyimpanan bersifat mobile (mudah dipindahkan). Kapasitas sangat terbatas. Lebih cepat rusak apabila dipakai berulang kali atau terkena air dan medan magnet.



h. Keyboard : Media input utama dari sebuah computer. Data atau perintah dimasukkan dengan menekan serangkaian tombol (huruf yang ada), Susunan huruf mirip mesin ketik manual ditambah dengan berbagai tombol seperti: enter; esc; arrow key; numerical keypad dan sebagainya.


i. Mouse : alat yang digunakan untuk memasukkan data ke dalam komputer selain papan ketik. Tetikus memperoleh nama demikian karena kabel yang menjulur berbentuk seperti ekor tikus. Media input “Perintah” berbasis grafis. Bekerja dengan “klik”. Tiap klik mewakili beberapa perintah jika harus diketikkan.



j. Casing : Casing merupakan bagian komputer yang berfungsi sebagai pakaian atau pelindung dari CPU. Bentuk yang umum adalah kotak persegi, namun bisa dengan modifikasi bagi mereka yang senang mengotak-atik casing ini.

Selain sebagai pelindung CPU, casing juga bisa berfungsi sebagai pendingin tambahan. Karena biasanya, casing modern saat ini dilengkapi dengan kipas pendingin yang jumlah nya bisa lebih dari satu buah. Fungsi lainnya yang utama adalah sebagai pondasi untuk menempatkan berbagai bagian komputer lainnya, terutama CPU, seperti motherboard, vga card, soundcard dan lain-lain. Sebagai pelindung, casing bermanfaat melindungi bagian dalamnya dari kotoran atau debu, dari benturan dengan benda lain, sehingga bagian-bagian yang vital akan aman dan tidak cepat rusak. Selain fungsi primernya tersebut, casing juga dapat tampil dengan berbagai macam warna dan bentuk yang sesuai dengan keinginan kita. Tentu saja casing hasil modifikasi ini harganya lebih mahal. Yang terpenting dalam pemilihan casing adalah fungsi utamanya. Sehingga komputer kita berada dalam keadaan yang aman dan terlindungi.

k. Power supply : Masih bagian dalam komputer, yang tersimpan dalam CPU yaitu power supply. Sesuai dengan namanya power supply ini berfungsi mengalirkan listrik ke setiap bagian komputer agar dapat berjalan. Yang biasa dipakai di PC rumahan adalah jenis ATX. Bagian belakang terdiri dari socket penghubung ke monitor dan power listrik. Juga terdapat fan atau kipas angin, yang berfungsi mendinginkan udara di dalam kotak power supply tersebut. Bagian depan terdiri dari kabel-kabel kecil untuk mengalirkan listrik ke setiap bagian di dalam CPU atau motherboard. Tentu saja listrik yang mengalir sudah minim atau diperkecil. Sedangkan di power supply itu sendiri voltase listrik masih besar, sehingga dilarang keras menyentuhnya.
l. Sound card : Sound card itu peripheral buat mengolah data digital dari pc menjadi analog untuk disalurin ke speaker dan sebaliknya data analog dari mic atau alat lain dirubah menjadi digital untuk diolah di pc. Sound Card menghubungkan perangkat audio ke komputer. Input dari microphone dan output ke speaker.




m. Monitor : Monitor Komputer adalah suatu hardware yang berfungsi sebagai media output untuk menampilkan dan memperlihatkan informasi sehingga dapat dibaca dan diketahui oleh manusia. Cara Kerja Monitor Jadul (Konvensional) adalah Elektron ditembakkan dari belakang tabung gambar menuju bagian dalam tabung yang dilapis elemen yang terbuat dari bagian yang memiliki kemampuan untuk memendarkan cahaya. Sinar elektron tersebut melewati serangkaian magnet kuat yang membelok-belokkan sinar menuju bagian-bagian tertentu dari tabung bagian dalam. Begitu sinar tersebut sampai ke bagian kaca tabung TV atau monitor, dia akan menyinari lapisan berpendar, menyebabkan tempat-tempat tertentu untuk berpendar secara temporer. Setiap tempat tertentu mewakili pixel tertentu. Dengan mengontrol tegangan dari sinar tersebut, terciptalah teknologi yang mampu mengatur pixel-pixel tersebut untuk berpendar dengan intensitas cahaya tertentu. Dari pixel-pixel tersebut, dapat dibentuklah gambar.
2. Modem : Modem berasal dari singkatan MOdulator DEModulator. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa (Carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa (carrier) yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah. Setiap perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah umumnya menggunakan bagian yang disebut "modem", seperti VSAT, Microwave Radio, dan lain sebagainya, namun umumnya istilah modem lebih dikenal sebagai Perangkat keras yang sering digunakan untuk komunikasi pada komputer. Data dari komputer yang berbentuk sinyal digital diberikan kepada modem untuk diubah menjadi sinyal analog. Sinyal analog tersebut dapat dikirimkan melalui beberapa media telekomunikasi seperti telepon dan radio. Setibanya di modem tujuan, sinyal analog tersebut diubah menjadi sinyal digital kembali dan dikirimkan kepada komputer. Terdapat dua jenis modem secara fisiknya, yaitu modem eksternal dan modem internal.
a. Modem internal : Merupakan modem yang tergabung pada bagian dalam komputer.






b. Modem eksternal : Merupakan modem yang terpisah dari perangkat komputer atau berbentuk perangkat tersendiri.





2. Modem
Modem berasal dari singkatan MOdulator DEModulator. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa (Carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa (carrier) yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah.

Secara singkatnya, modem merupakan alat untuk mengubah sinyal digital komputre menjadi sinyal analog dan sebaliknya. Komputer yang melakukan koneksi dengan internet dihubungkan dengan saluran telpon melalui modem. Berdasarkan fungsinya modem dibagi menjai tiga jenis. Antara lain:

1. Modem Dial Up

Modem dial Up biasa digunakan oleh Personal Computer (PC) yang langsung dihubungkan melalui saluran telpin. Jenis modem dial up ada dua macam yaitu:

1) Modem Internat

Merupakan modem yang dipasang dalam komputer terutama pada slot ekspansi yang tersedia dalam mainboard komputer. Rata-rata kecepatan modem internal untuk melakukan download adalah 56 Kbps.

Adapun keuntungan penggunakan modem internal sebagi berikut.

a) Lebih hemat tempat dan harga lebih ekonomis

b) Tidak membutuhkan adaptor sehingga terkesan lebih ringkas tanpa ada banyak kabel.

Sedangkan kelemahan modem internal sebagai berikut.

a) Modem ini tidak memerlukan lampu indikator sehingga sulit untuk memantau status modem

b) Modem ini tidak menggunakan sumber tegangan sendiri sehingga membutuhkan daya dari power supply. Hal ini mengakibatkan suhu dalam kotak CPU bertambah panas.

2) Modem Eksternal

Modem eksternal merupakan modem yang letaknya diluar CPU komputer. Modem ekternal dihubungkan ke komputer melalui port com atau USB. Pemasangan modem ini adalah dengan cara menghubungkan modem ke power dan menghubungkannya lagi ke adaptor lalu disambungkan kembali ke listrik.

Keuntungan modem eksternal:

a) Portabilitas yang cukup baik sehingga bisa pindah-pindah untuk digunakan pada komputer lain

b) dilengkapi lampu indikator sehingga mudah untuk memantau status dari modem.

Kelemahan dari modem eksternal.

a) harga lebih mahal dari pada modem internal

b) membutuhkan tempat atau lokasi tersendiri untuk menaruh modem tersebut.

2. Modem Kabel

Modem Kabel (Cable Modem), adalah perangkat keras yang menyambungkan PC dengan sambungan TV kabel. Jaringan TV kabel ini dapat dipakai untuk koneksi ke internet dengan kecepatan lebih tinggi dibandingkan dengan modem dialup atau modem ADSL, kecepatan modem kabel maksimum 27Mbps downstream (kecepatan download ke pengguna) dan 2,5Mbps upstream (kecepatan upload dari pengguna). Sebelum dapat terkoneksi dengan internet, maka pengguna diharuskan untuk melakukan pendaftaran kepada penyedia jasa TV kabel dan ISP (internet Service Provider).





3. Modem ADSL (asymmetric Digital Subscriber line)

ADSL atau Asymmetric Digital Subscriber Line adalah salah satu bentuk dari teknologi DSL. Ciri khas ADSL adalah sifatnya yang asimetrik, yaitu bahwa data ditransferkan dalam kecepatan yang berbeda dari satu sisi ke sisi yang lain. Ide utama teknologi ADSL adalh untuk memecah sinyal line telpon menjadi dua bagian untuk suara dan data. Hal ini memungkinkan pengguna untuk melakuakn atau meneima panggilan telpon dan melakukan koneksi internet secara simultan tanpa saling menggangu.



3. Saluran Telpon
Saluran telpon juga merupakan perangkat keras yang penting dan diperlukan untuk menghubungkan komputer dengan internet. Penggunaan sauran telpon ini juga diikuti dengan penggunan modem dial up. Selain saluran telpon, untuk melakukan akses internet juga bisa dilakukan dengan menggunakan TV kabel. Untuk bisa mengakses internet menggunakan jaringan TV kabel maka modem yang dipakai adalah modem kabel.


C. Mendeskripsikan Peran Internet Service Provider (ISP)


ISP mempunyai kelebihan dan kekurangan. ISP bertugas untuk memasang jaringan internet dikomputer. dan cara untuk daoat menjelajahi internet melalui komputer kita adalah kita harus menghubungi ISP dengan fasilitas telepon, cukup dendan menghidupkan modem, menekan tombol connect, kemudian komputer kita sudah terhubung dengan ISP. dan kita dapat menjelajahi dunia internet.


Internet Service Provider (ISP) merupakan sebuah badan usaha milik pemerintah dan swasta yang memberikan fasilitas layanan (service) hubungan ke jaringan internet. ISP ada yang bersifat tertutup merupakan ISP yang hanya melayani fasilitas jaringan internet untuk jaringan lokal lembaga yang bersangkutan. Misalnya, ISP yang ada pada beberapa departemen milik pemerintah perusahaan-perusahaan besar, lembaga riset, dan lembaga pendidikan. ISP yang bersifat umum merupakan ISP yang memberikan layanan fasilitas jaringan internet untuk masyrakat luas, baik untuk pribadi maupun untuk kelompok, seperti suatu lembaga yang ingin terhubung dengan jaringan internet. Umumnya, ISP jenis ini bersifat komersial, artinya ISP ini menjual jasa layanan koneksi dengan jaringan internet. Contoh ISP jenis ini adalah WasantaraNet, LinkNet, D-net,TelkomNet, RadNet, dan IndosatNet. Perhatikan, tidak semua ISP dapat berhubungan langsung dengan jaringan internet luar negeri (dunia) karena dana untuk tujuan tersebut sangat mahal. Oleh karena itu, hanya ISP besar yang mampu membangun jaringan internet dengan pihak luar negeri. Untuk menghemat dana, beberapa ISP yang bersifat tertutup tidak melakukan hubungan langsung dengan jaringan internet luar negeri, melainkan melalui ISP bersifat umum. Jadi, untuk menghubungkan diri ke tempat Internet, Anda perlu berlangganan ke suatu penyedia jasa layanan Internet (Internet Service Provider-ISP). ISP dianggap sebagai pintu gerbang untuk menghubungkan diri ke Internet. Anda cukup mencari ISP yang berlokasi di kota tempat tinggal Anda.


D. Mendeskripsikan User ID dan Password

User ID atau user name merupakan serangkaian huruf yang merupakan tanda pengenal untuk masuk dan mengakses internet.Apabila kita sudah mendaftarkan diri ke ISP maka secara otomatis akan diberikan user ID dan password yang digunakan untukmengakses internet.
Password merupakan serangkaian huruf atau angka yang merupakan sandi untuk dapat mengakses internet.Password bersifat rahasia,sehingga kita tidak diperkenankan memberitahukanya kepada orang lain.ketika pengguna memasukan password,maka yang terlihat pada tampilan komputer hanya berupa karakter bintang(*)sehingga tidak akan terbaca dalam bentuk angka maupun tulisan.Search engine/mesin pencari juga menyediakan kata bantu apabila user/pengguna lupa akan passwordnya.